Dua Dosen Tetap STIE Pasundan Ditunjuk Sebagai Reviewer Penelitian Hibah DIKTI 2025
Bandung — Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Pasundan kembali menorehkan prestasi membanggakan di dunia akademik. Dua dosen tetapnya, Prof. Dr. Senen Machmud, M.Si. dan Dr. Iwan Sidharta, S.E., M.M., dipercaya menjadi reviewer kegiatan Monitoring dan Evaluasi Penelitian Hibah DIKTI Tahun Anggaran 2025.
Penunjukan dua dosen STIE Pasundan ini merupakan tindak lanjut dari surat Direktorat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (DPPM) dengan nomor 1020/C3/DT.05.00/2025. Dalam kegiatan tersebut, Prof. Dr. Senen Machmud, M.Si. dan Dr. Iwan Sidharta, S.E., M.M. masing-masing akan mereview satu proposal penelitian hibah.
Penugasan ini tertuang dalam surat resmi dari Biro Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat, dan Modal Intelektual (Biro P2M) Universitas Widyatama dengan nomor 377/LP2M-UTAMA/X/2025 tertanggal 8 Oktober 2025. Kegiatan tersebut dijadwalkan berlangsung pada Rabu, 15 Oktober 2025, mulai pukul 09.00 WIB di Ruang Rapat Graha Lt. 1 Gedung A, Universitas Widyatama, Bandung.
Ketua STIE Pasundan menyampaikan rasa syukur dan kebanggaan atas kepercayaan yang diberikan kepada dua dosen terbaiknya. “Penunjukan ini menunjukkan pengakuan terhadap kualitas dan kompetensi dosen STIE Pasundan dalam bidang penelitian. Semoga kontribusi mereka dapat memberikan nilai tambah bagi pengembangan riset nasional,” ujarnya.
Penugasan ini diharapkan menjadi motivasi bagi seluruh sivitas akademika STIE Pasundan untuk terus meningkatkan kualitas penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, sejalan dengan visi kampus untuk menjadi perguruan tinggi unggul dan berdaya saing di tingkat nasional.
